Ribuan Warga Padati Kedubes Aussie, Rasuna Said Macet Total
cafepojok :: INFOTAINMENT :: Info lainnya :: Berita hangat
Halaman 1 dari 1
Ribuan Warga Padati Kedubes Aussie, Rasuna Said Macet Total
Langkah kepolisian federal Australia yang menggerebek Gubernur Sutiyoso
saat melakukan kunjungan menimbulkan reaksi keras. Sekitar 1.000 orang
yang tergabung dalam beberapa organisasi menuntut pemerintah Republik
Indonesia (RI) mengusir Kedutaan Besar Australia di Jakarta, bila tidak
mengajukan permohonan maaf.
Tuntutan tersebut disampaikan massa yang tergabung dalam FAM YAI, KNPI,
FBR, Asosiasi Pemerintah Provisi Seluruh Indonesia (APPSI), dan Warga
Tanjung Priok melakukan aksi unjuk rasa di Kedubes Australia, Jalan HR
Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (30/5/2007).
Dalam orasinya, mereka menuntut pemerintahan Australia menyampaikan
permohonan maaf atas perlakuan tidak etis terhadap Gubernur Sutiyoso.
Bila tuntutan tersebut tidak dipenuhi maka para demonstran meminta agar
pemerintah mengusir Kedubes Australia dari Indonesia.
Selain meneriakan yel-yel, mereka juga membawa poster yang bertuliskan
“Dubes Australia harus Sujud Meminta Maaf kepada Rakyat dan Negara RI.
Selain itu ada poster bertuliskan “Australia Macan Ompong” dan
“Australia, Lo Jual, Gue Beli”. Massa juga berteriak usir, usir, usir
Australia.
Akibat demo tersebut, kondisi ruas jalan yang menuju arah Jalan Gatot
Soebroto macet total. Sedangkan, aksi tersebut dijaga ketat 300 aparat
kepolisian, dari Polda Metro Jaya. Hingga, saat ini belum satu pun
pihak Kedubes yang bersedia memberikan keterangan atau bertemu dengan
demonstran.
saat melakukan kunjungan menimbulkan reaksi keras. Sekitar 1.000 orang
yang tergabung dalam beberapa organisasi menuntut pemerintah Republik
Indonesia (RI) mengusir Kedutaan Besar Australia di Jakarta, bila tidak
mengajukan permohonan maaf.
Tuntutan tersebut disampaikan massa yang tergabung dalam FAM YAI, KNPI,
FBR, Asosiasi Pemerintah Provisi Seluruh Indonesia (APPSI), dan Warga
Tanjung Priok melakukan aksi unjuk rasa di Kedubes Australia, Jalan HR
Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (30/5/2007).
Dalam orasinya, mereka menuntut pemerintahan Australia menyampaikan
permohonan maaf atas perlakuan tidak etis terhadap Gubernur Sutiyoso.
Bila tuntutan tersebut tidak dipenuhi maka para demonstran meminta agar
pemerintah mengusir Kedubes Australia dari Indonesia.
Selain meneriakan yel-yel, mereka juga membawa poster yang bertuliskan
“Dubes Australia harus Sujud Meminta Maaf kepada Rakyat dan Negara RI.
Selain itu ada poster bertuliskan “Australia Macan Ompong” dan
“Australia, Lo Jual, Gue Beli”. Massa juga berteriak usir, usir, usir
Australia.
Akibat demo tersebut, kondisi ruas jalan yang menuju arah Jalan Gatot
Soebroto macet total. Sedangkan, aksi tersebut dijaga ketat 300 aparat
kepolisian, dari Polda Metro Jaya. Hingga, saat ini belum satu pun
pihak Kedubes yang bersedia memberikan keterangan atau bertemu dengan
demonstran.
rmf234- Peringatan I
-
Jumlah posting : 575
Age : 45
Lokasi : Jakarta
Registration date : 01.05.07
Statistik
Point:
(50/200)
Warning:
(9/10)
Thank:
(100/1000)
Similar topics
» Camat dan Lurah Juga Demo di Kedubes Aussie
» MEDAN HARI INI ( YG TERKINI )
» Dubes Aussie Ingin Temui Sutiyoso
» Aussie Janji Minta Maaf Insiden Sutiyoso Kamis Pagi
» Dubes Aussie Antar Surat Maaf NSW ke Sutiyoso
» MEDAN HARI INI ( YG TERKINI )
» Dubes Aussie Ingin Temui Sutiyoso
» Aussie Janji Minta Maaf Insiden Sutiyoso Kamis Pagi
» Dubes Aussie Antar Surat Maaf NSW ke Sutiyoso
cafepojok :: INFOTAINMENT :: Info lainnya :: Berita hangat
Halaman 1 dari 1
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik